CLIMATE INFLUENCE

2.1_Sistem Iklim_Climate Influences.jpg

Iklim mempengaruhi berbagai sektor seperti pangan, air, kesehatan, energi, dan ekosistem. Sektor-sektor tersebut tentunya mempengaruhi kehidupan manusia, sehingga manusia harus dapat beradaptasi pada setiap perubahan kondisi iklim. Proses adaptasi ini memungkinkan terjadi budaya-budaya baru yang belum ada sebelumnya. Iklim bisa sangat bervariasi dari satu tahun ke tahun berikutnya. Variabilitas iklim ini didorong oleh banyak kejadian iklim penting yang akan memiliki tingkat dampak yang berbeda-beda di berbagai wilayah pada waktu yang berbeda. IPCC menyimpulkan terdapat keyakinan tinggi bahwa ENSO akan tetap menjadi penyebab dominan variabilitas iklim dari tahun ke tahun di Pasifik tropis, dengan pengaruh global pada abad ke-21.

Pemanasan global diperkirakan akan meningkatkan frekuensi kejadian El Niño ekstrim dan kejadian La Niña ekstrim. Variasi antar tahunan dengan skala waktu beberapa tahun seperti El Nino – Southern Oscillation (ENSO) dan Indian Ocean Dipole (IOD) sangat memengaruhi siklus musiman. Pada tahun-tahun El Nino musim hujan di Indonesia menjadi lebih pendek atau lebih lambat, dan pada tahun-tahun La Nina musim hujan lebih panjang atau lebih awal. Dampak El Nino sangat signifikan ketika peristiwa terjadi selama musim kemarau, sedangkan dampak La Nina khususnya tinggi selama musim hujan.

Publikasi Terbaru
ADB_Development of Multi-storey Agroforestry System in the Upper Catchment of CRB for Reducing Cilamate Risk
Dokumen
Coffee-based Agro forestry activity was carried out along the Cisurili river and Cisangkuy river, Pangalengan sub-district, Bandung district. This a
ADB_Restoration of Cirata Reservoir for Increasing Adaptation Capacity to Climate Change Effect
Dokumen
This pilot project is designed (i) to examine the cost-benefit ratio of removing mud, (ii) effectiveness of using pump to remove mud from the bottom